819-Generasi X,Y atau Baby Boomer kah anda
Harian The Australian menyisipkan lembaran komplemen berupa ajakan masuk anggota Australian Defence Force (ADF). Intinya wahai para generasi "Y" kalau anda suka dengan urusan di luar rumah, doyan travelling, membantu bangsa lain yang tertimpa musibah seperti Tsunami di Indonesia, maka ADF adalah tempat yang cocok untuk karier Generasi Y. Caranya gampang, asal sudah memiliki permanent residen, dan lulus test fisik dan wawancara.
Apa pula yang dimaksud dengan Generasi "Y" ini ?. Rupa-rupanya istilah ini dipakai Australia untuk pemuda kelahiran setelah 1977. Mereka ini bisa disebut generasi digital, kemana-mana menggembol Ipod. Seakan tidak bisa hidup tanpa Ipod.
Lalu bagaimana dengan generasi lain? Sebut saja kelahiran 1965 sampai 1976. Mereka disebut generasi "X" - cirinya doyan belanja, ngedugem berat. Filosofi hidup Kerja Untuk Hidup bukan Hidup untuk bekerja. Kalau travelling mencari sensasi alias tantangan. Ini orang yang tidak bisa hidup tanpa Pashmina, trainer and book. Syal, sepatu ked dan Novel. Perangainya tidak sabaran.
Golongan Baby Boomer. Agak berbau merek mobil. Ini diperuntukkan bagi kelahiran 1945 sampai 1964. Orang golongan ini, kalau travel seperti melihat perpus. Alias seperti mempelajari buku. Pegangannya passport, dan kalau tamasya lebih suka mengendarai mobil sendiri apalagi yang dobel gardan. Ditasnya selalu terselip brosur travel, peta-peta dan kadang PDA.
Adalagi kelompok terakhir Senior atau (Grey Nomad). Lahir sebelum 1945. Tentengannya kacamata silau, dan potret. Mereka biasanya tinggal dihotel mewah. Hobbi mendatangi tempat bersejarah seperti museum atau pabrik-pabrik penyulingan anggur. Biasanya perangainya lebih sabar. Bepergian kesatu tempat bisa dilakukan berulang-ulanng. Pasalnya tidak ada satu tempat yang cukup didatangi dengan satu kali kunjungan. Pasti masih ada sisi tersembunyi yang tidak kalah menarik dari kunjungan pertama.
Tentu tidak disebutkan penggolongan yang lintas generasi, seperti orang dengan klasifikasi generasi Y tapi merasa lebih sreg "gaul" dengan Grey Nomad, atau sebaliknya. Atau Grey Nomad tentengannya Ipod kemana-mana sehingga mengundang gunjingan "nggak lihat KTP tuh..."
Apa pula yang dimaksud dengan Generasi "Y" ini ?. Rupa-rupanya istilah ini dipakai Australia untuk pemuda kelahiran setelah 1977. Mereka ini bisa disebut generasi digital, kemana-mana menggembol Ipod. Seakan tidak bisa hidup tanpa Ipod.
Lalu bagaimana dengan generasi lain? Sebut saja kelahiran 1965 sampai 1976. Mereka disebut generasi "X" - cirinya doyan belanja, ngedugem berat. Filosofi hidup Kerja Untuk Hidup bukan Hidup untuk bekerja. Kalau travelling mencari sensasi alias tantangan. Ini orang yang tidak bisa hidup tanpa Pashmina, trainer and book. Syal, sepatu ked dan Novel. Perangainya tidak sabaran.
Golongan Baby Boomer. Agak berbau merek mobil. Ini diperuntukkan bagi kelahiran 1945 sampai 1964. Orang golongan ini, kalau travel seperti melihat perpus. Alias seperti mempelajari buku. Pegangannya passport, dan kalau tamasya lebih suka mengendarai mobil sendiri apalagi yang dobel gardan. Ditasnya selalu terselip brosur travel, peta-peta dan kadang PDA.
Adalagi kelompok terakhir Senior atau (Grey Nomad). Lahir sebelum 1945. Tentengannya kacamata silau, dan potret. Mereka biasanya tinggal dihotel mewah. Hobbi mendatangi tempat bersejarah seperti museum atau pabrik-pabrik penyulingan anggur. Biasanya perangainya lebih sabar. Bepergian kesatu tempat bisa dilakukan berulang-ulanng. Pasalnya tidak ada satu tempat yang cukup didatangi dengan satu kali kunjungan. Pasti masih ada sisi tersembunyi yang tidak kalah menarik dari kunjungan pertama.
Tentu tidak disebutkan penggolongan yang lintas generasi, seperti orang dengan klasifikasi generasi Y tapi merasa lebih sreg "gaul" dengan Grey Nomad, atau sebaliknya. Atau Grey Nomad tentengannya Ipod kemana-mana sehingga mengundang gunjingan "nggak lihat KTP tuh..."
Tuesday, 17 October 2006
http://mimbar2006.blogspot.com
Comments