Gelombang Elektromagnetik Menembus Bumi
Satu tulisan saya di muat di Majalah Intisari terbitan September 1999 halaman 90-91. masih berupa STOPPER, yaitu artikel ringan yang menjembatani perubahan dari satu Artikel Utama ke Artikel utama lainnya. Majalah Intisari September 1999 Panorama Ilmu (page 90-91) GELOMBANG ELEKTROMAGNETIK MENEMBUS BUMI Intisari September 1999, "Panil" halaman 90. Dalam film action berjudul The Eraser, yang dibintangi Arnold Schwarzenegger, digambarkan Amerika berhasil membuat senjata elektromagnetik dahsyat, tetapi dimanfaatkanoleh sekelompok gangster dari Rusia. Dalam film itu, gelombang elektromagnetik yang dimiliki seseorang bisa dideteksi sekalipun orang itu berada di balik tembok yang tebal. Di dunia perminyakan, khususnya pengeboran untuk mencari sumber minyak dan gas bumi, elombang elektromagnetik sudah dimanfaatkan sejak lama. Salah satunya diterapkan dalam teknologi pengeboran miring. Tidak seperti yang disangka kebanyakan orang, lubang bor yang dibuat menggunakan peralatan pengebor...