Salah Alamat

Date: Fri Nov 12, 1999 10:50 am

Sungguh mati semula saya menganggap nama Mimbar sama hebohnya dengan Sony (duileh), maksudnya nggak ada duanya. Kalaupun ada sepanjang sepengetahuan saya selalu ada awalan dan imbuhan atau sedikit ubahan.

Misalnya Wimbar Sanyoto, Habash Semimbar. Dulu ada yang mengaku namanya Mimbar Sitompul tapi setelah ditegesin, kelihatannya tidak konfirm.

Dua minggu ini saya mendapat CC dari teman-teman Geologi UGM-79, mereka diskusi ngalor ngidul, sambil tanya Mimbar mana suaramu, kok sombong. Lha memang saya nda tahu yang dibicarakan kok.

Akhirnya seperti biasa, mereka membuat list anak Geologi-79, dan saya masuk dilist itu dengan nama Mimbar Sulistyanto, rupa-rupanya teman-teman langsung tembak e-mail address Mimbar Seputro (kan sering disingkat Mimbar S), mimbar@indosat.net.id

Tapi saya jadi ingat mas Sumardi (satu kata saja) yang di Maxus, dimasukkan ke milis UPNVY ya diem saja. Jadi saya sekarang mengikuti saja diskusi mereka, toh tidak ada ruginya apalagi sebagian dari teman tersebut saya kenal.

Ada berita bahwa perusahaan penyedia mailing list ini, ONELIST.com ternyata baru-baru ini dibeli oleh eGroups.com - Karena saya juga punya kavling disana yang belum digunakan, maka eGroups ini okey juga. Saya belum mendapatkan pemberitahuan apakah nanti nama milis ini diubah, menurut pengelolanya sih tidak perlu.

Comments

Popular posts from this blog

Polisi Ubah Pangkat

Daftar Pemain Nagasasra dan Sabukinten

Menu Makanan Kantin di Rig Terapung